Pengaruh ketidakpastian lingkungan terhadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen dengan desentralisasi sebagai variabel pemoderasi pada perusahaan jasa perhotelan di Madiun

Kuswardani, Etty (2006) Pengaruh ketidakpastian lingkungan terhadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen dengan desentralisasi sebagai variabel pemoderasi pada perusahaan jasa perhotelan di Madiun. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (8MB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (4MB)
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (20MB)
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (22MB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (4MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (23MB)

Abstract

Pengembangan perusahaan adalah yang paling didambakan oleh setiap pengusaha, jika pengembangan perusahaan sulit dicapai upaya minimal yang ingin dicapai oleh manajer adalah mampu bertahan hidup pada kondisi perekonomian yang persaingannya semakin ketat. Semakin rumit dan berkembangnya suatu lingkungan, mengakibatkan ketidakpastian lingkungan yang didukung dengan desentralisasi yang andal sehingga diharapkan mampu meningkatkan karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen pada perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah terdapat pengaruh antara ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi sebagai variabel pemoderasi tehadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari jawaban responden yang disebarkan melalui daftar kuisioner kepada obyek penelitian. Data yang diperoleh dari instrumen penelitian tersebut kemudian diolah dengan menggunakan statistik sebagai alat analisis untuk menguji hipotesis yang diajukan oleh peneliti yaitu dengan menggunakan “analisis regresi linier berganda” untuk melihat pengaruh ketidakpastian Lingkungan dan Desentralisasi Terhadap Karakteristik Sistem Informasi Akuntansi Manajemen, sedangkan untuk melihat pengaruh secara simultan menggunakan uji F sedangkan pengaruh secara persial digunakan dengan uji t. Hasil analisis menunjukkan bahwa ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi pemodrasi berpengaruh signifikan terhadap informasi broadscope dari sistem akuntansi manajemen, hal ini terbukti dengan signifikan 0,004, ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi pemoderasi berpengaruh signifikan terhadap informasi timeliness dari sistem akuntansi manajemen, hal ini terbukti dengan signifikan 0,027; ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi pemoderasi berpengaruh signifikan terhadap informasi agregasi dari sistem akuntansi manajemen, hal ini terbukti dengan signifikan 0,000 ; ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi pemoderasi berpengaruh signifikan terhadap informasi integrasi dari sistem akuntansi manajemen, hal ini terbukti dengan signifikan 0,007. Ketidak pastian lingkungan dan desentralisasi pemoderasi berpengaruh signifikan terhadap sistem akuntansi manajemen, hal ini terbukti dengan signifikan 0,000. Dari bukti di atas dapat disimpulkan bahwa ketidakpastian lingkungan dan desentralisasi pemoderasi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen pada perusahaan jasa perhotelan di Madiun.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: ketidakpastian lingkungan, desentralisasi, karakteristik sistem informasi akuntansi manajemen
Subjects: Faculty of Economics
Faculty of Economics > Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Petrus Suwandi
Date Deposited: 11 Oct 2023 05:05
Last Modified: 11 Oct 2023 05:05
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/2533

Actions (login required)

View Item View Item