Analisis arus kas kegiatan operasi dalam mendeteksi manipulasi aktivitas riil dan dampaknya terhadap kinerja pasar (studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2005 sampai 2009)

Mayor, Dinda Wenda (2011) Analisis arus kas kegiatan operasi dalam mendeteksi manipulasi aktivitas riil dan dampaknya terhadap kinerja pasar (studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2005 sampai 2009). Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (8MB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (4MB)
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (2MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (19MB)

Abstract

Informasi laporan arus kas berguna untuk menilai kemampuan perusahaan dalam menghasilkan kas dan setara kas, serta memungkinkan pemakai mengembangkan model untuk menilai dan membandingkan nilai sekarang dari arus kas masa depan dari berbagai perusahaan Seringkali perhatian pengguna laporan keuangan hanya ditujukan pada informasi laba, tanpa memperhatikan bagaimana laba tersebut dihasilkan. Tujuan penelitian ini adalah melakukan pengujian empiris perusahaan yang diduga cenderung melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas operasi apakah arus kas operasinya lebih rendah dibandingkan perusahaan yang tidak melakukan manipulasi aktifitas riil melalui arus kas kegiatan operasi dan pengujian empiris kinerja pasar perusahaan cenderung melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas kegiatan operasi lebih tinggi dibandingkan dengan kinerja pasar perusahaan yang cenderung tidak melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas kegiatan operasi. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan manufaktur selama lima periode yaitu 2005 sampai 2009. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI yang memiliki total aktivadan omset diatas Rp. 1 triliyun. Uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji beda untuk dua sampel independen (Independen Sampel T-Test). Hasil uji beda untuk dua sampel independen (Independen Sampel T-Test) untuk sampel arus kas operasi menggunakan statistik parametik (Independen Sampel T-Test)dan untuk sampel CAR menggunakan statistik nonparametik (Kolmogorov Smirnov).Hasil pengujian sampel arus kas operasi menunjukan bahwa Ho diterima dan H1ditolak maka perusahaan yang diduga cenderung melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas operasi, arus kas operasinya sama dibandingkan perusahaan yang tidak melakukan manipulasi aktifitas riil melalui arus kas kegiatan operasi, karena nilai probabilitas signifikansi variabel arus kas operasi 0,617 lebih besar dari α =0,05.Sedangkan untuk sampel CAR menunjukan bahwa Ho diterima dan H1 ditolak maka kinerja pasar perusahaan yang diduga cenderung melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas kegiatan operasi tidak lebih tinggi tetapi sama dibandingkan dengan kinerja pasar perusahaan yang diduga cenderung tidak melakukan manipulasi aktivitas riil melalui arus kas kegiatan operasi, karena nilai probabilitas signifikansi variabel CAR 0,250 lebih besar dari α=0,05

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Arus kas, manipulasi aktivitas riil, kinerja pasar
Subjects: Faculty of Economics
Faculty of Economics > Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Petrus Suwandi
Date Deposited: 19 Apr 2024 08:36
Last Modified: 19 Apr 2024 08:36
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/2830

Actions (login required)

View Item View Item