Wuri, Cahyaning (2004) An analysis of political ways of cleopatra's reign through her love in William Shakespeare's Antony and Cleopatra. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (5MB) |
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf Download (3MB) |
|
Text (BAB 2)
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
|
Text (BAB 3)
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (15MB) |
|
Text (BAB 4)
BAB 4.pdf Download (2MB) |
|
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Kesusastraan adalah karya sastra yang berusaha mengungkapkan pikiran,perasaan dan sikap terhadap kehidupan melalui suatu bahasa tertulis. Berbagai karya sastra telah ditulis oleh banyak pengarang, misalnya cerita pendek, novel,puisi dan drama. Drama itu sendiri adalah salah satu karya sastra yang ditulis untuk dibaca atau dipertunjukkan di panggung. Pertunjukkan drama dipanggung dapat membuat penonton memahami sebuah karya sastra atau nilai-nilai kehidupan. Drama adalah salah satu karya sastra yang paling populer dan banyak digemari oleh penggemar kesusastraan. Drama merupakan karya sastra yang ditampilkan dipanggung dengan menghadirkan gerak dan dialog. Sehingga drama merupakan karya sastra yang lengkap karena menggambungkan berbagai bentuk karya sastra yang lain seperti puisi, fiksi dan gerak. Dalam tesis ini, penulis menggunakan studi pustaka dan metode deduktif.Studi pustaka adalah satu cara dengan mengumpulkan data dari sebuah drama,kemudian penulis juga mencari referensi buku yang lain guna mendukung kajian teori yang digunakan. Dalam analisis ini, penulis mempunyai beberapa tujuan. Pertama penulis tertarik untuk menganalisa motivasi dan ambisi dari Cleopatra dalam menjalankan kekuasaannya di Mesir dan peranan Cleopatra dalam strategi perang. Berdasarkan hal tersebut penulis membuat analisa ini dengan judul “An Analisis of Political Ways of Cleopatra's Reign Through her Love William Shekespeare's Antony and Cleopatra Masalah-masalah yang akan dibahas dalam analisa ini adalah semua yang berhubungan dengan cara Cleopatra dalam menjalankan kekuasaannya di Mesir dan cara Cleopatra mempertahankan Mesir. Motivasi dan ambisi Cleopatra untuk mempertahankan Mesir dari kekuasaan Roma dengan menjadikan Antony sebagai sekutunya. Didalam drama “Antony and Cleopatra" mengkisahkan tentang kisah cinta antara Antony dan Cleopatra yang diwarnai oleh intrik politik. Motivasi dan ambisi juga mewarnai kisah cinta mereka berdua. Yang terpenting disini adalah motivasi Cleopatra menggoda Antony untuk dijadikan sekutunya dan berpihak untuk mesir melalui cinta. Ambisinya adalah untuk menguasai Antony sepenuhnya dan mendukung untuk selalu melakukan apapun yang diinginkan Cleopatra, termasuk melawan Roma untuk Mesir. Cara yang dilakukan oleh Cleopatra adalah salah bentuk politik yang dilakukan oleh Cleopatr untuk menjaga Mesir tetap menjadi miliknya. Cleopatra juga mempunyai kekuasaan yang sangat besar. Dalam berperangpun dia memiliki suatu keputusan yang sangat besar, Antony yang sangat piawai dalam perang didarat menjadi takluk dan patuh akan strategi yang disusun Cleopatra untuk berperang dilaut. Dan hal itulah yang mengakibatkan kekalahannya dalam berperang dan menghancurkan nama besar seorang Mark Anthony.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Political ways, Cleopatra |
Subjects: | Faculty of Literature Faculty of Literature > English Literature |
Divisions: | Fakultas Sastra > Prodi Sastra Inggris |
Depositing User: | Petrus Suwandi |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 07:46 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 07:46 |
URI: | http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/3010 |
Actions (login required)
View Item |