Pengaruh informasi laba, total aliran kas dan komponen aliran kas terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di BEJ

Wulandari, Fitri (2008) Pengaruh informasi laba, total aliran kas dan komponen aliran kas terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di BEJ. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (8MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (19MB)

Abstract

Perubahan harga saham disebabkan oleh banyak faktor,oleh karena hal tersebut investor yang bermain di Bursa Efek seharusnya melihat fluktuasi harga saham berdasarkan pada laporan keuangan perusahaan, penawaran dan permintaaan pasar, tingkat suku bunga dan faktor-faktor yang berpengaruh lainnya. Adapun salah satu laporan yang dapat digunakan investor adalah laba dan informasi aliran kas.Penelitian ini untuk mengetahui apakah informasi laba, aliran kas dan komponen aliran berpengaruh terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di BEJ. Penelitian ini berbentuk riset dengan menggunakan data sekunder. Sampel yang digunakan sebanyak 58 perusahaan yang menerbitkan laporan keuangan secara berkala tahun 2004-2006. Teknik analisis yang dilakukan adalah uji asumsi klasik (uji normalitas, uji heteroskedasitas, uji autokorelasi, dan uji multikolinearitas) dan uji hipotesis yang dilakukan adalah dengan analisis regresi berganda tingkat signifikansi 5%. Berdasarkanuji F penelitian ini menunjukkan bahwa laba, total aliran kas berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Sedangkan untuk komponen aliran kas tidak berpengaruh terhadap harga saham. Berdasarkan uji T menunjukkan bahwa laba memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga saham, tetapi untuk total aliran kas dan komponen aliran kas berpengaruh negatif terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar d1 BEJ.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Laba, aliran kas, harga saham
Subjects: Faculty of Economics
Faculty of Economics > Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Petrus Suwandi
Date Deposited: 08 Nov 2023 03:04
Last Modified: 08 Nov 2023 03:04
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/2676

Actions (login required)

View Item View Item