Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja finansial pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Ananda, Tiara Riszky (2015) Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja finansial pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Other thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (429kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB I.pdf

Download (121kB)
[img] Text (BAB 2)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (147kB)
[img] Text (BAB 3)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (146kB)
[img] Text (BAB 4)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (266kB)
[img] Text (BAB 5)
BAB V.pdf

Download (121kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (583kB)

Abstract

Kinerja keuangan yang sehat dan efisien adalah salah satu hal yang penting untuk mencapai tujuan keuntungan yang maksimal di dalam perusahaan. Perusahaan perlu melakukan analisis laporan keuangan untuk menilai kinerja finansial perusahaan, yang sekaligus dapat digunakan untuk membandingkan kondisi perusahaan dalam beberapa tahun. Ada banyak faktor yang mempengaruhi kinerja finansial perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepemilikan institusional, keputusan investasi, umur perusahaan dan financial leverage terhadap kinerja finansial. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2011-2013. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 75 perusahaan yang diambil dengan teknik purposive sample. Teknik analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis dalam penelitian adalah regresi linier berganda (multiple regression). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan institusional dan umur perusahaan berpengaruh signifikan terhadap kinerja finansial. Sedangkan keputusan investasi dan financial leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja finansial.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: kinerja finansial, kepemilikan institusional, keputusan investasi, umur perusahaan, financial leverage
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Sri Winarni
Date Deposited: 09 May 2019 12:09
Last Modified: 09 May 2019 12:09
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/299

Actions (login required)

View Item View Item