Self efficacy ditinjau dari pengalaman berprestasi dan keterampilan komunikasi remaja SMPK Santo Bernardus Kota Madiun

Budiyanto, Maria Leonica Wuryke (2015) Self efficacy ditinjau dari pengalaman berprestasi dan keterampilan komunikasi remaja SMPK Santo Bernardus Kota Madiun. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (103kB)
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (375kB)
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (256kB)
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (231kB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (332kB)
[img] Text (BAB 6)
BAB 6.pdf

Download (224kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (975kB)

Abstract

Self efficacy adalah suatu kondisi dalam diri individu yang mengacu pada persepsi tentang kemampuan individu untuk mengorganisasi dan mengimplementasi tindakan yang dibutuhkan untuk menampilkan kecakapan tertentu. Secara teori ada dua faktor yang mempengaruhi self efficacy yaitu faktor internal dan faktor eksternal (Suryabrata, S. 2005:82-83). Faktor internal antara lain kondisi fisik yaitu kesehatan fisik dan kelengkapan dan keberfungsian panca indera, kondisi psikis yaitu sifat-sifat individu, bakat, minat, intelegensi, perasaan-perasaan, pengalaman hidup dan harga diri sedangkan faktor eksternal keluarga, sekolah, dan kebudayaan . Dalam penelitian ini peneliti hanya meneliti dua faktor saja yaitu faktor pengalaman keberhasilan dan keterampilan komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengalaman berprestasi dan keterampilan komunikasi terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015 dengan jumlah sampel sebanyak 76 siswa. Teknik pengambilan sampling menggunakan Teknik Random Sampling. Data diperoleh dengan menggunakan metode angket berbentuk skala yaitu skala pengalaman berprestasi, keterampilan komunikasi dan self efficacy. Dalam penelitian ini penulis mengajukan 3 hipotesis yaitu : 1) Pengalaman Berprestasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015. 2) Keterampilan Komunikasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015. 3) Pengalaman Berprestasi dan Keterampilan Komunikasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015. Data dianalisis dengan menggunakan teknik regresi linier berganda. Berdasarkan hasil dari pengolahan data dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) Model persamaan garis regresi Y = 39,399 + 0,643X1 + 0,162X2. 2) Analisis korelasi memiliki keeratan kuat dengan angka R sebesar 0,642. 3) Koefisien determinasi sebesar 0,412, hal ini berarti pengalaman berprestasi dan keterampilan komunikasi memiliki pengaruh sebesar 41,2% terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015. 4) Hipotesis Pengalaman berprestasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 2014-2015, diterima. 5) Hipotesis Keterampilan komunikasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Kota Madiun Tahun Pelajaran 204-2015, ditolak. 6) Hipotesis “Pengalaman berprestasi dan keterampilan komunikasi berpengaruh terhadap self efficacy siswa kelas VIII SMPK Santo Bernardus Tahun Pelajaran 2014-2015, diterima.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: pengalaman berprestasi, keterampilan komunikasi, self efficacy
Subjects: Faculty of Teacher Training and Education
Faculty of Teacher Training and Education > Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Bimbingan dan Konseling
Depositing User: (staf) Widyawan L. Indra Padma
Date Deposited: 04 May 2021 04:25
Last Modified: 04 May 2021 04:25
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/1869

Actions (login required)

View Item View Item