Pengaruh motivasi diri dan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa di SMPK Santo Bernardus Madiun

Frasasti, Ririn (2014) Pengaruh motivasi diri dan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa di SMPK Santo Bernardus Madiun. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (375kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (122kB)
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (164kB)
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (290kB)
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (336kB)
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (289kB)
[img] Text (BAB 6)
BAB 6.pdf

Download (342kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Prestasi belajar merupakan bukti keberhasilan dari suatu proses belajar, ini tidak terlepas dari peran motivasi diri dan dukungan orang tua. Motivasi diri dalam pendidikan memiliki peranan yang sangat penting dalam hal prestasi belajar karena mempergunakan dan menghubungkan dorongan individu untuk melakukan kegiatan di dalam situasi belajar,hasil prestasi belajar tidak lepas dari tujuan, niat, dorongan, penggerak yang berasal dari dalam diri yaitu motivasi diri itu sendiri. Dukungan orang tua mempunyai peranan penting terhadap kondisi perkembangan anak, teladan, nasihat, dan pendidikan dari orang tua kepada putra-putrinya dianggap mendorong dan memotivasi anak-anak untuk melakukan sesuatu yang baik sehingga dapat mencapai prestasi belajar yang lebih baik. Jadi prestasi belajar sangat dipengaruhi oleh motivasi diri dan dukungan orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar dan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII dan kelas VIII SMPK Santo Bernardus Madiun tahun ajaran 2013/2014 dengan jumlah 137 siswa dan sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII A, VII B, VII C, VIII A, VIII B, VIII C dengan jumlah 137 siswa.Tehnik sampling yang digunakan penulis adalah total random sampling. Data diperoleh dengan menggunakan metode angket berbentuk skala yaitu skala bimbingan motivasi diri, skala dukungan orang tua, dan skala prestasi belajar siswa. Dalam penelitian ini penulis mengajukan 3 hipotesis yaitu : 1) Terdapat pengaruh signifikan motivasi diri terhadap prestasi belajar siswa, 2) Terdapat pengaruh signifikan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa, 3) Terdapat pengaruh signifikan motivasi diri dan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa. Data dianalisis dengan menggunakan teknik regresi linier berganda. Berdasarkan hasil dari pengolahan data dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Model persamaan garis regresi Y = 20.671+ 0.515 (X1) + 0.160 (X2). 2) Analisis korelasi memiliki keeratan kuat dengan angka R sebesar 0.685. 3) Koefisien determinasi sebesar 0.469, hal ini berarti motivasi diri dan dukungan orang tua memiliki pengaruh sebesar 46,9% terhadap prestasi belajar siswa. 4) Hipotesis “Terdapat pengaruh signifikan motivasi diri terhadap prestasi belajar siswa”, diterima. 5) Hipotesis “Terdapat pengaruh signifikan dukuangan orang tua terhadap prestasi belajar siswa”, diterima. 6) Hipotesis “Terdapat pengaruh signifikan motivasi diri dan dukungan orang tua terhadap prestasi belajar siswa”, diterima

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: motivasi diri, dukungan orang tua, prestasi belajar siswa
Subjects: Faculty of Teacher Training and Education
Faculty of Teacher Training and Education > Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Bimbingan dan Konseling
Depositing User: (staf) Widyawan L. Indra Padma
Date Deposited: 07 Jun 2021 08:10
Last Modified: 07 Jun 2021 08:10
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/1916

Actions (login required)

View Item View Item