Pengaruh motivasi dan aktualisasi diri terhadap kinerja karyawan (studi kasus pada PTPN XI PG. Redjosarie Gorang-gareng Magetan

Oktarianto, Catur Danang (2010) Pengaruh motivasi dan aktualisasi diri terhadap kinerja karyawan (studi kasus pada PTPN XI PG. Redjosarie Gorang-gareng Magetan. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (8MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

Kegiatan bisnis perusahaan tentunya membutuhkan para karyawan yang masing-masing individu memberikan sumbangan terhadap perusahaan.Tetapi kadangkala hubungan antara atasan dengan para karyawan tersebut kurang harmonis, hal ini dikarenakan perbedaan pandangan dan kesadaran yang dimiliki oleh masing-masing individu. Ketidakharmonisan ini akan menjadi penghambat dalam mencapai tujuan, apabila hal tersebut tidak segera diatasi maka akan membawa dampak negatif bagi kelangsungan hidup perusahaan. Selain motivasi juga pentingnya penilaian aktualisasi diri pada karyawan, karena karyawan yang mempunyai aktualisasi diri yang baik pasti akan mempengaruhi secara positif dan baik terhadap kinerja karyawan.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh motivasi dan aktualisasi diri terhadap kinerja karyawan pada PTPN XI PG Redjosarie Gorang-gareng Magetan juga sebagai umpan balik. Penelitian ini menggunakan metode survey yaitu dengan menyebar kuesioner, semua populasi menjadi sampel. Pada penelitian ini menggunakan dua variabel bebas yaitu motivasi dan aktualisasi diri dan kinerja karyawan sebagai variabel terikat. Analisis hipotesis dalam penelitian ini menggunakan metode regresi berganda dengan uji-t dan uji-F. Hasil uji-t menunjukkan bahwa variabel motivasi secara parsial berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan aktualisasi diri tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.Hasil uji-F menunjukkan bahwa motivasi dan aktualisasi diri secara bersama-sama atau serentak berpengaruh terhadap kinerja karyawan PTPN XI PG Redjosarie-Gorang gareng Magetan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, aktualisasi diri, kinerja karyawan
Subjects: Faculty of Economics
Faculty of Economics > Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Petrus Suwandi
Date Deposited: 22 Nov 2023 03:32
Last Modified: 22 Nov 2023 03:32
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/2693

Actions (login required)

View Item View Item