Analisis tema, amanat, motif, dan nilai-nilai pendidikan dalam cerpen-cerpen tabloid Nova

Mutmainah, Hanik (1997) Analisis tema, amanat, motif, dan nilai-nilai pendidikan dalam cerpen-cerpen tabloid Nova. Undergraduate thesis, Universitas Katolik Widya Mandala Madiun.

[img] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.PDF

Download (8MB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.PDF

Download (5MB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (18MB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.PDF
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (42MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.PDF

Download (3MB)

Abstract

Cerpen pada dasarnya merupakan cerminan pola hidup manusia dengan beraneka ragam problematika yang dialami dalam kehidupan sosialnya. Berangkat dari tema tentang pola hidup manusia serta beragam pemecahan yang ditawarkan pengarang, maka akan membuat cerpen itu menjadi hidup dan menarik. Disamping itu cerpen dengan bentuknya yang relative pendek , ringkas, dan menarik akan dapat memberikan hiburan ringan bagi pembacanya. Cerpen-cerpen tabloid nova, selain menampilkan permasalahan yang berkaitan dengan kehidupan sosial, cerpen-cerpen tersebut juga mengandung nilai-nilai pendidikan. Nilai-nilai pendidikan itu nantinya akan berguna bagi siswa sebagai landasan dalam mengembangkan dirinya menuju ke jenjang dewasa. Tujuan penulis mengadakan penelitian ini adalah mendiskripsikan tema, amanat, motif dan nilai-nilai pendidikan cerpen-cerpen dalam tabloid Nova. Adapan yang dianalisis penulis dalam hal ini adalah unsur intrinsik yang meliputi : tema, amanat, motif, serta nilai-nilai pendidikan yang ditawarkan pengarang yang antara lain meliputi: nilai pendidikan ketuhanan , nilai pendidika moral, dan nilai pendidikan kesejahteraan keluarga. Metode yang dipergunakan penulis dalam penelitian ini adalah yang berusaha untuk menganalisis data dengan menginterpretasikannya untuk memecahkan permasalahan atau menjawab pertanyaan. Sumber data yang diperlukan diperoleh penulis dari objek-objek yang berupa buku, maka dalam hal ini peneliti tidak melakukan penelitian lapangan, penelitian ini cukup dilakukan dengan membaca, memahami, dan menyimpulkan. Dalam penelitian ini penulis mengambil data dari tabloid Nova No. 476 s/d 487 edisi bulan April s/d bulan juni 1997. Cerpen tersebut berjudul : “Catatan kecil seorang suami, transisi, kalung, boneka, wanita bermobil merah, Pelajaran dari istriku, cintaku di mata mini, tutup bak sampah, pada suatu pagi, obsesi, Iyem fried chicken, dan Kirana”. Hasil penelitian secara umum menunjukkan bahwa tema cerita-cerita pendek tabloid Nova lebih banyak berbicara tentang kehidupan keluarga, cinta, dan nilai-nilai moral. Tema-tema tersebut terbentuk menjadi suatu kesatuan yang utuh didukung oleh adanya unsur amanat, yang dalam hal ini pengarang lebih banyak menyisipkan pesan-pesan sosial. Pesan-pesan itu berupa ajaran-ajaran moral yang berguna bagi manusia dalam hidup bermasyarakat, disamping itu pesan-pesan sosial juga bermnfaat bagi siswa dalam proses bersosialisasi dalam lingkungannya. Keutuhan sebuah cerita selain didukung oleh adanya unsur tema, amanat (mencakup nilai-nilai pendidikan) Juga didukung oleh adanya unsur motif yang melibatkan kesanggupan seorang pengarang untuk mengungkapkan unsur-unsur yang dominan, sehingga emosi yang disajikan serta tema yang dikembangkan pengarang tersebut mampu menggugah emosi pembaca untuk ikut larut kedalamannya. Berdasarkan hasil analisis unsur intrinsik serta nilai-nilai pendidikan, maka penulis menyampaikan saran bagi guru Bahasa Indonesia tingkat SMU, serta mereka berusaha untuk lebih selektif lagi dalam memilih bahan pengajaran sastra Indonesia (khususnya cerpen). Cerpen yang dipilih sebagai bahan pengajaran hendaknya berhubungan atau dekat dengan kehidupan remaja sehingga siswa akan mudah memahaminya, dan yang lebih penting lagi bahwa pengajaran sastra tersebut bisa benar-benar bersifat apresiatif. Bagi siswa hendaknya lebih memperkaya lagi pengetahuan sastranya lewat membaca cerpen-cerpen lain, selain dari buku paket, guna melatih budaya intelektualnya untuk memahami kandungan makna dari cerpen yang dibacakannya, selain juga untuk menumbuhkan kepekaan sosialnya. Dengan demikian siswa akn menjadi terbiasa dan tidak merasa kesulitan lagi apabila mereka harus dihadapkan pada pengajaran sastra khusunya pengajaran apresiasi sastra.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: tema, amanat, motif, nilai-nilai pendidikan
Subjects: Faculty of Teacher Training and Education
Faculty of Teacher Training and Education > Education of Indonesian Language and Literature
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Petrus Suwandi
Date Deposited: 11 Nov 2022 08:01
Last Modified: 11 Nov 2022 08:01
URI: http://repository.widyamandala.ac.id/id/eprint/2393

Actions (login required)

View Item View Item